5 Terjemahan Bahasa Inggris yang Salah dan Orang Indonesia Harus Tau

5 Terjemahan Bahasa Inggris yang Salah dan Orang Indonesia Harus Tau

5 Terjemahan Bahasa Inggris yang Salah dan Orang Indonesia Harus Tau

English Academy – Kamu pasti sudah tidak asing lagi mendengar orang lain berbicara dalam bahasa Indonesia tetapi sesekali menggunakan istilah bahasa Inggris di dalamnya. Bahkan, kamu mungkin salah satu dari sekian banyak orang yang melakukannya. Namun, ternyata, ada beberapa istilah bahasa Inggris yang salah penggunaannya. Biasanya, hal ini terjadi karena kesalahan pemahaman atas terjemahan bahasa Inggris. Agar kita gak miskomunikasi karena “terjemahan” tersebut .

Mari kita simak lima kesalahan umum kata atau frasa yang paling sering digunakan di Indonesia :

Refreshing

Kata ini sering kali digunakan orang-orang yang sedang ingin melepas penat dari pekerjaan atau sekolah dengan mengatakan refreshing in beach (Refreshing di pantai).

Bagaimanapun, refreshing adalah hal yang kamu lakukan di sebuah laman situs ketika akan memuat informasi terbaru di situs tersebut. Kosakata ini juga kadang membuat bingung karena berhubungan dengan perasaan refreshed atau menyegarkan. Meskipun demikian, akan jauh lebih efektif untuk mengatakan bahwa kamu sedang menantikan saat bersantai(unwinding) dan melepas beban pikiran(de-stressing) di Pantai.

 

I’m boring

Salah satu kesalahan dalam terjemahan bahasa Inggris yang juga sering terjadi adalah saat ingin mengatakan, “Aku bosan.” Seringnya, saat ingin mengatakan kalimat tersebut dalam bahasa Inggris, orang justru menulis, “I’m boring!” Padahal kalimat tersebut kurang tepat.

Seharusnya, kalimat yang tepat dalam bahasa Inggris yang bermakna, “Aku bosan,” adalah, “I’m bored.” Sementara kalimat, “I’m boring” justru bermakna, “Aku (orang yang) membosankan!”

Begitu pula saat orang lain mengatakan kepadamu, “You’re boring!” itu bermakna, “Kamu membosankan,” sementara “You’re bored,” baru bermakna, “Kamu (sedang) bosan.”

Baca Juga : Alternatif Belajar Bahasa Inggris Online Gratis

Breakfasting

Hari ini tepat hari terakhir di bulan Ramadan, namun kamu mungkin masih ingat saat sebuah restoran mengajak pelanggan untuk menikmati menu Breakfasting ketika berbuka puasa. Dalam bahasa Inggris, arti dari breakfasting sebenarnya adalah sarapan.

Frasa yang paling tepat untuk digunakan ialah breaking the fast.

Frasa ini memang terdengar kurang menarik, akan tetapi penggunaan frasa tersebut akan menghindari miskomunikasi dengan rekan kerja asingmu karena mereka berpikir kamu mengajaknya untuk sarapan.

 

Babysitter

Kata “Babysitter” juga sering digunakan untuk menjelaskan hal yang salah. Di Indonesia, orang yang berprofesi sebagai pengasuh anak sering kali disebut “Babysitter”. Padahal, penggunaan kata tersebut tidak tepat.

Seharusnya, kata yang tepat untuk profesi tersebut adalah, “Nanny”. Sementara itu, kata “Babysitter” berarti seseorang, misalnya tetangga atau teman, yang kamu mintakan tolong menjaga anak untuk sementara waktu. Ini artinya, orang tersebut tidak memiliki profesi mengasuh anak. Hanya saja, ia mau melakukannya demi membantu kamu.

 

Whatsoever

Kata ini sering kali membuat kita bingung karena artinya sering disamakan dengan kata “whatever” dalam bahasa sehari-hari. Banyak orang Indonesia yang cenderung terbiasa mengucapkan kalimat seperti, “For the party, you can bring cookies, soda or whatsoever.” (Untuk pesta, kamu bisa membawa kue, soda atau apapun). Ini merupakan kesalahan karena menganggap kedua kata yang terlihat mirip tersebut memiliki pengertian yang sama.

Hal yang perlu diingat bahwa “whatsoever” digunakan untuk menujukkan suatu penekanan dalam pernyataan negatif.

Sebagai contoh, ketika dompetmu kosong, kamu dapat mengatakan “I have no money whatsoever.” (Saya benar-benar sedang tidak ada uang.)

 

Nah, itulah tadi, 5 Terjemahan Bahasa Inggris yang Salah dan Orang Indonesia Harus Tau. Sekarang, kamu sudah paham kan penggunaan dan terjemahan bahasa Inggris yang tepat? Atau mau tau informasi tentang bahasa Inggris untuk bisnis kamu? Yuk klik link ini 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *