12 Ucapan Hari Ibu dalam Bahasa Inggris dan Artinya
Di Indonesia, tepat pada tanggal 22 Desember kita akan memperingati Hari Ibu Nasional. Dimana pada tanggal tersebut setiap anak pasti akan memberi ucapan selamat hari ibu sebagai bentuk terima kasih pada sang ibunda.
Bukan sekedar peringatan biasa, hari ibu juga dimanfaatkan sebagai momen bagi setiap orang untuk mengucapkan terima kasih pada sang bunda atas pengorbanannya selama ini. Nah, kamu udah siapin ucapan buat ibu kamu belum?
Nah, khusus buat kalian hari ini English Academy akan berbagi tips nih yaitu dengan mengucapkan selamat hari Ibu dalam bahasa Inggris yang biasanya memiliki arti yang mendalam.
Berikut contoh ucapan selamat hari ibu dalam bahasa Inggris:
Happy Mother’s Day to an amazing woman I’ll always admire and love! (Selamat Hari Ibu kepada seorang wanita hebat yang akan selalu aku puja dan cintai!)
Happy Mother’s Day, Mom! May your day be as wonderful and perfect as you are. (Selamat Hari Ibu! Semoga harimu bisa indah dan sempurna seperti dirimu.)
Thanks for making our home the happiest place in the world. I love you to to the moon and back. Happy Mother’s Day. (Terima kasih telah menjadikan rumah kita tempat paling menyenangkan di dunia. Aku sangat menyayangimu. Selamat Hari Ibu.)
Thank you for your never-ending love and support, Mom! I hope your day is full of love and happiness. Happy Mother’s Day, Mom! (Terima kasih untuk kasih sayang dan dukungan yang tak pernah berhenti, Bu! Aku harap harimu penuh dengan cinta dan kebahagiaan. Selamat Hari Ibu, Bu!)
Raising me took a lot of patience. Thanks for everything that you’ve done and given to me. (Membesarkanku membutuhkan banyak kesabaran. Terima kasih untuk segalanya yang telah kau lakukan dan berikan padaku.)
You’re my one and only mom, and I will always have a special place in my heart for you. (Kau adalah ibuku satu-satunya, dan aku akan selalu memiliki tempat spesial di hatiku untukmu.)
I feel so blessed to have so many great things in my life; and the best among them is you. Happy mother’s day. (Aku merasa beruntung untuk memiliki banyak hal hebat dalam hidupku, dan yang terbaik di antaranya adalah dirimu. Selamat Hari Ibu.)
You’re a wonderful woman, a wonderful nurturer, and above all, a wonderful mom. Happy Mother’s Day. (Engkau adalah wanita yang hebat, perawat yang hebat, dan di atas segalanya, ibu yang hebat. Selamat Hari Ibu.)
Thank you for every hug, word of encouragement, and acts of love you’ve given me. Happy Mother’s Day! (Terima kasih atas setiap pelukan, kata-kata penyemangat, dan tanda cinta yang Ibu berikan kepadaku. Selamat Hari Ibu.)
If there’s one person in this world who can love us unconditionally, care for us without limits and make us smile effortlessly, it is you dear mother. I wish you a lifetime of happiness. I love you. (Jika ada satu orang di dunia ini yang dapat mencintai kami tanpa syarat , merawat kita tanpa batas dan membuat kita tersenyum dengan mudah , itu adalah kamu ibuku tersayang . Saya berharap Engkau bahagia seumur hidup . Aku mencintaimu)
Mom’s smiles can brighten any moment, Mom’s hugs put joy in all our days, Mom’s love will stay with us ever and touch our lives in precious ways (Senyum ibu dapat mencerahkan setiap saat , pelukan Ibu menempatkan sukacita dalam semua hari-hari kami , kasih ibu akan tinggal bersama kami selamanya dan menyentuh kehidupan kami dengan cara yang berharga)
My heart’s wishes for you on Mother’s Day are that you are healthy, happy, and loved each and every single day. Happy Mother’s Day! (Harapanku untuk Ibu di Hari Ibu yaitu Ibu sehat, bahagia, dan dicintai setiap hari. Selamat Hari Ibu!)
Itu dia 12 Ucapan Hari Ibu dalam Bahasa Inggris dan Artinya, yang bisa jadi referensi kamu. Tapi, sebaiknya kamu buat ucapanmu sendiri ya, sebab ucapan buatan sendiri pasti akan lebih natural dan terlihat tulus. Untuk Ibu kalian.
Belum bisa buat ucapan bahasa Inggris sendiri? Yuk gabung di English Academy! Nggak cuman ucapan aja lho, kamu bakal nemuin topik-topik seru lainnya dan yang terpenting, kamu bakalan fasih berbahasa Inggris! So, tunggu apa lagi? Klik Hubungi Admin dibawah.